99 Alasan Mengapa Kita Harus Ke Gereja


99 Alasan Mengapa Kita Harus Ke Gereja
Saya bertumbuh dengan datang beribadah ke Gereja. Dalam ingatan masa kecil saya, banyak sekali yang berhubungan dengan gereja, saya menghabiskan waktu disana, dengan orang-orang yang ada di gereja, atau juga dalam ibadah-ibadahnya. Jadi ketika saya bertemu dengan orang-orang yang jarang beribadah, agak mengejutkan bahwa mereka tidak tahu kenapa saya ada di golongan orang yang suka beribadah di gereja.

Saya kemudian berpikir seperti ini.

Mengapa kita pergi ke gereja? Keuntungan apa yang didapat dengan beribadah dengan rutin ke gereja? ...buat saya, buat anda, buat orang lain?


Setiap hal saling berhubungan satu dengan lainnya, dan saya menyadari, alasannya ada banyak sekali. Saya mulai mendaftar alasan-alasan itu dan ternyata ada sebuah berkat yang besar disana.

Jadi, mengapa kita pergi ke gereja? Saya sudah buat daftarnya, ada 99 poin dibawah.

Beberapa alasan yang saya tuliskan memang serius, dan mungkin menarik perhatian anda, ada juga yang alasannya hanya sederhana... alasan ini tidak saya tuliskan secara berurutan dan mungkin ada beberapa hal yang tidak sesuai juga dengan anda. Apapun alasannya, saya harap anda akan terdorong dengan apa yang saya bagikan pada daftar yang saya buat ini.

Lebih daripada itu – saya berdoa supaya hal ini menginspirasi anda, sehingga anda tidak hanya datang beribadah ke gereja pada hari minggu ini, tapi juga anda bisa berkontribusi dan melayani. Dan mari kita semua mengingat untuk mengajak orang yang lain, yang mungkin belum mengetahui berkat yang luar biasa yang hanya bisa diperoleh dengan bergereja lokal.

Mengapa kita pergi ke gereja? Inilah 99 alasan yang saya daftar mengapa kita harus pergi ke gereja minggu ini:
  1. Alkitab menuliskannya bahwa kita harus melakukan hal itu. (Ibrani 10:25)
  2. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk menyembah Tuhan.
  3. Ada kemungkinan anda akan mendapatkan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan besar dalam hidup anda.
  4. Firman Tuhan yang disampaikan dari Alkitab akan membantu mengarahkan hidup anda.
  5. Ada kemungkinan anda akan berkenalan dengan teman atau rekan yang baru.
  6. Mungkin anda akan bertemu dengan teman lama anda.
  7. Dengan berada di tempat ibadah, hal itu merupakan sebuah tanda untuk anda agar dimuridkan.
  8. Dengan berada di tempat ibadah, hal itu akan memberikan semangat kepada pendeta yang ada dan juga pemimpin anda disana.
  9. Anda akan terdorong untuk berjalan bersama Tuhan dalam hidup.
  10. Ada kemungkinan anda akan mendorong orang lain untuk sama-sama berjalan bersama Tuhan.
  11. Jika anda masih single, mungkin anda akan menemukan orang yang tepat disana.
  12. Anda akan lebih mengerti tentang apa yang anda percayai selama ini.
  13. Anda akan lebih mengerti tentang Alkitab dan Firman Tuhan.
  14. Jika anda memiliki anak, kedatangan anda di gereja akan memberikan teladan untuk mereka sehingga mereka akan menghargai Tuhan dan gerejaNya.
  15. Orang-orang yang bergereja biasanya hidup lebih lama. (Untuk hal ini saya tidak bercanda... silakan cari di google!)
  16. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk melayani dalam ibadah.
  17. Anda akan mampu membangun karakter kepemimpinan.
  18. Anda akan menyanyikan lagu-lagu yang akan menginspirasi anda dan akan mengiringi anda selama seminggu kedepan.
  19. Anda akan terdorong untuk merasakan bahwa Tuhan itu baik. (jika tidak, nanti anda akan mengerti)
  20. Anda akan mampu melihat hal-hal yang tidak ada di dalam diri anda, sehingga anda akan melihat keluar.
  21. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk memberi secara finansial kepada orang-orang yang membutuhkan.
  22. Anda akan merasakan kasih dari orang-orang yang lain di sekitar anda.
  23. Anda akan dapat menunjukkan kasih anda terhadap orang-orang lain.
  24. Anda akan mendengar tentang hal-hal besar yang Tuhan lakukan di gerejaNya secara lokal maupun gereja-gereja di seluruh dunia.
  25. Anda akan didoakan.
  26. Anda akan mampu berdoa untuk orang lain.
  27. Ada kemungkinan anda akan mendengar dan terdorong oleh doa-doa yang telah terjawab.
  28. Anda akan mampu memberikan kesaksian dan berbagi kisah tentang bagaimana Tuhan bekerja dalam hidup anda.
  29. Anda akan mampu menyembah Tuhan dengan orang-orang yang sepikiran dengan anda.
  30. Anda akan menyadari ada kesempatan untuk memperkenalkan teman anda yang belum mengenal Kristus.
  31. Anda akan punya waktu dan kegiatan yang lebih bermanfaat di gereja. (Menonton TV atau sekedar tidur lama-lama akan membosankan dan tidak bermanfaat pada akhirnya!)
  32. Keluarga anda menginginkan anda untuk pergi beribadah.
  33. Dengan kita beribadah ke gereja, hal itu menyenangkan Tuhan.
  34. Karena dengan berkumpul dengan sesama orang percaya adalah salah satu alasan kita menjadi orang Kristen.
  35. Karena anda akan ditantang untuk melihat opini dan sudut pandang yang berbeda, dan hal itu adalah hal yang baik.
  36. Karena kita semua perlu diingatkan setiap saat siapa kita di hadapan Tuhan.
  37. Anda akan terbantu untuk mengakui dosa-dosa anda.
  38. Anda akan terbantu untuk hidup di dunia ini, bukan hanya sekedar menjadi bagian dari dunia ini.
  39. Anda akan terbantu untuk melalui minggu-minggu kedepan dengan fokus yang benar.
  40. Karena dengan beribadah anda beristirahat dari pekerjaan anda.
  41. Anda akan terbantu untuk mengatur ulang prioritas anda.
  42. Karena disinilah tempatnya anda akan menemukan teman-teman yang benar-benar teman.
  43. Anda akan terbantu untuk menuliskan hidup anda sendiri menjadi lebih baik, menjadi bagian kecil dari sebuah cerita yang besar tentang kebaikan Tuhan.
  44. Anda akan diingatkan kembali bahwa tidak ada yang perlu anda takutkan.
  45. Anda akan terbantu untuk lebih berfokus kepada Tuhan daripada fokus kepada diri anda sendiri.
  46. Anda akan menemukan perspektif baru dan jiwa anda akan dikenyangkan.
  47. Karena dengan berkumpul bersama, hal itu akan membuat anda mampu mengumpulkan kekuatan anda sendiri.
  48. Dengan anda mendisiplinkan diri anda untuk pergi beribadah, hal itu akan membantu anda menjadi disiplin dalam hal-hal lain dalam hidup anda.
  49. Anda akan didukung oleh orang-orang yang ada ketika anda membutuhkannya.
  50. Anda akan lebih stabil dalam menjalani hidup ini.
  51. Anda akan terinspirasi untuk menjalani pernikahan dengan lebih bahagia.
  52. Anda akan menemukan hal-hal menarik yang dapat dilakukan bersama dengan anak anda.
  53. Anda akan terbantu untuk meningkatkan rasa percaya diri anda.
  54. Kemampuan komunikasi interpersonal anda akan terbentuk dengan baik.
  55. Anda akan terbantu untuk meningkatkan ketahanan diri anda terhadap ujian-ujian kehidupan.
  56. Anda akan menjadi orang yang lebih berbahagia.
  57. Anda akan menjadi teladan positif untuk generasi yang akan datang.
  58. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk berbagi dalam sebuah kelompok.
  59. Anda akan mendapatkan peluang untuk aktif mengambil bagian dalam misi-misi tertentu.
  60. Anda akan menjadi anggota yang lebih baik lagi didalam komunitas apapun.
  61. Anda akan terbantu untuk membangun rasa percaya diri anak-anak anda.
  62. Anak-anak anda akan mempelajari Alkitab.
  63. Anda akan terlepas dari masalah-masalah anda.
  64. Anda akan menemukan tujuan hidup anda.
  65. Anda akan mampu membentuk visi masa depan anda.
  66. Anda akan mendapatkan pengharapan abadi.
  67. Anda akan mengenal lebih dalam tentang apa yang anda percayai.
  68. Anda akan mengetahui kepercayaan apa yang selama ini anda pegang.
  69. Anda akan terdorong untuk menjadi lebih kreatif.
  70. Anda akan mendapat kesempatan untuk didisiplinkan, dimentor, dan dimuridkan.
  71. Karena anada akan belajar tentang Yesus dan anda akan mendapatkan kesempatan untuk mengenal Dia lebih dalam.
  72. Karena anda memang ingin pergi beribadah.
  73. Karena beribadah adalah pengalaman yang menyenangkan.
  74. Anda akan mendapatkan kesempatan untuk mengekspresikan diri anda lewat lagu-lagu.
  75. Karena dengan beribadah anda tidak akan sendirian dan tinggal diam di rumah.
  76. Anda bisa berpakaian dan menampilkan diri anda yang terbaik pada hari Minggu. (atau anda bisa mengenakan celana jeans terbaik anda, tergantung di gereja apa anda beribadah)
  77. Anda akan mendapatkan penerimaan.
  78. Anda akan dikasihi.
  79. Anda akan mengasihi orang lain juga disana.
  80. Memaafkan yang sesungguhnya ada disana.
  81. Perkumpulan dari jemaatNya akan membantu anda untuk lebih dekat dengan Tuhan.
  82. Anda akan bertemu dengan orang-orang yang sepikiran.
  83. Yesus akan ada disana.
  84. Anda akan diingatkan bahwa anda tidak sendirian.
  85. Anda akan terbantu untuk menyucikan diri anda.
  86. Anda kemungkinan akan mempelajari sesuatu tentang Tuham, Alkitab, diri anda sendiri, atau orang lain.
  87. Pertumbuhan dalam buah-buah Roh akan terjadi disana.
  88. Berkat yang terlihat dan terlihat ada disana.
  89. (hilang)
  90. Untuk mendeklarasikan bahwa anda adalah orang Kristen.
  91. Anda akan mendapatkan sesuatu yang menarik untuk dibahas pada hari Senin di pekerjaan anda.
  92. Karena dengan tertanam di gereja lokal, anda akan bertumbuh.
  93. Anda akan melihat hidup yang lebih besar daripada yang anda bayangkan selama ini.
  94. Anda akan memperoleh sukacita dalam hidup anda.
  95. Mujizat yang anda butuhkan mungkin akan terjadi disana.
  96. Anda telah berjanji pada seseorang untuk beribadah dan anda perlu menepati janji itu maka pergilah beribadah.
  97. Karena beribadah adalah hal yang benar untuk dilakukan.
  98. Karena iman tanpa perbuatan pada hakekatnya adalah mati.
  99. Hidup anda akan diubahkan mulai sekarang hingga kekekalan nanti!
Jadi mengapa pergi ke gereja minggu ini? Sangat disayangkan jika anda tidak pergi, apalagi dengan alasan-alasan yang sudah saya tulis di atas!!

Ketika kita berbicara tentang alasan pergi ke gereja, pernahkah anda berpikir tentang bagaimana saya harus bersikap ketika saya ada disana? Nantikan artikel lainnya.

Jadi, mengapa anda pergi ke gereja? Silakan masukkan alasan anda di kolom komentar di bawah.

---
Tuhan Yesus Memberkati.
Sumber (Diterjemahkan dari):
http://hillsong.com/collected/blog/2014/09/99-reasons-you-should-go-to-church-this-weekend/#.Vb7dYbXdvBs

Comments

Post a Comment

Popular Posts